Bayangan tentang dunia di masa depan nampaknya telah
menjadi inspirasi bagi banyak penulis.Genre Sci Fi nampaknya sangat lekat
dengan prediksi bumi di masa yang akan datang.Inilah Suisei no Gargantia,sebuah
anime yang memberikan kita tentang gambaran bumi di masa yang akan
datang.Bagaimanakah kisahnya? Mari kita simak bersama reviewnya.
1.Sekilas tentang Anime ini.
Suisei no Gargantia adalah sebuah anime keluaran Studio
Production I.G.Studio ini juga banyak mengeluarkan anime sejenis yang cukup
terkenal seperti Psycho Pass,Shingeki no Kyojin,Guilty Crown,Neon Genesis Evangelion
hingga Ghost in Shell.Sejujurnya gue selalu ngerasa anime Sci Fi di anime ini
selalu berkesan gelap dan sadis.
Suisei no Gargantia sendiri memiliki jumlah 13
Episode.Anime ini sebenarnya sudah cukup lama beredar namun tidak terlalu
booming.Anime ini sendiri rilis pada bulan April 2013 hingga bulan Juli 2013.
Suisei no Gargantia sendiri diawali dengan intro tentang
kehidupan manusia di jauh masa depan.Berbeda dengan gambaran masa depan yang menyenangkan.Di
anime ini manusia telah meninggalkan bumi yang nampaknya hancur dan mulai
membangun koloni di luar angkasa.Mereka berperang dengan sebuah makhluk bernama
Hideauze.
Why so serious..Ledo..:P |
Salah satu pilot Galactic Alliance yang bernama Ledo
ketika bertarung dengan Hideauze nampaknya terlempar ke sebuah lorong
waktu.Ketika ia terbangun,betapa terkejutnya ia karena terlempar ke bumi
beberapa ratus tahun sebelum peristiwa manusia meninggalkan bumi.
Meskipun disebut sebagai bumi di “masa lalu” namun
gambaran bumi ini di jaman ini sebenarnya adalah gambaran “masa depan bumi”.Digambarkan
bahwa es di kutub telah mencair sehingga menenggelamkan seluruh bumi.Melihat
gambaran bumi semacam ini ngingetin gue sama salah satu film tua yang judulnya
Waterworld (1995).
Ketika Ledo terlempar ke bumi di masa ini nampaknya ia
kaget.Banyak hal yang berbeda antara apa yang ia pahami selama ini dengan apa
yang menjadi kebiasaan yang dipahami orang bumi di masa ini.Bagaimanakah kisah
Ledo di Bumi?akankah ia bisa kembali di jamanya atau justru terperangkap di
masa ini?Saksikan kelanjutan ceritanya disini.
2.First Impression
Well,pertama kali gue nonton anime ini jujur gue
kesengsem sama robot (AI) nya si Ledo yang namanya Chamber.Bentuk Chamber ini
sedikit ngingetin gue sama Silver Crow dari serial Accel World yang kebetulan
juga genrenya Sci Fi juga.
Hal lain yang menarik ketika gue ngeliat anime ini adalah
kepolosan Ledo.Jujur gue gak pernah ngerti ada manusia sepolos Leido.Bagaimana
ia begitu bingung dengan apa yang kita manusia lakukan sehari hari menurut gue
priceless.
3.Kekuatan Anime ini
Hal pertama yang menurut gue paling menarik dari cerita
ini adalah storylinenya.Jujur gue jarang melihat storyline yang menurut gue
ditulis dengan cukup baik.Cerita ini meskipun bergenre Sci Fi namun cukup masuk
akal.
Cerita ini lebih dari sekedar cerita tentang Ledo yang
terlempar di bumi.Ini bukanlah cerita tentang bagaimana orang yang primitif
bertemu dengan manusia di masa depan.Lebih daripada itu,cerita di anime ini
cukup dalam menggambarkan gambaran bumi dan manusia di masa yang akan datang.
Tidak hanya menggambarakan masa depan saja namun Anime
ini mengajak kita untuk mengerti bagaimana sejarah manusia hingga sampai mereka
harus meninggalkan bumi dan berperang melawan Hideauze.Anime ini memiliki
cerita yang lebih gelap dibandingkan apa yang terlihat di luarnya (bener-bener
gelap,gue serius).
Character developmentnya cukup menarik.Tokoh Ledo menjadi
fokus utama di cerita ini.Digambarkan bagaimana ia berubah dari tokoh yang
terkesan dingin dan kaku menjadi tokoh yang jauh lebih manusiawi.Perubahan ini
pada akhirnya mengubah cara pandangnya tentang manusia dan kehidupan.
Artwork di anime ini juga cukup menarik.Gambaran Chamber
sebagai mesin di masa depan sangat baik.Animasi karakter dan background di
anime ini juga digarap dengan sangat apik.
4.Kelemahan Anime ini
Tidak banyak yang bisa dikomplain dari anime ini.Meskipun
demikian bukan berarti anime ini perfect.Ada beberapa hal yang menurut gue
cukup mengganggu dan sebenarnya bisa lebih dieksplorasi di anime ini.
Hal pertama adalah background story tentang orang-orang
bumi.Jika kita membayangkan penduduk Gargantia sebagai orang-orang yang selamat
dari bencana yang menghancurkan bumi gue mengekpektasi penduduk ini jauh lebih
maju dibandingkan dengan kita sekarang.
Permasalahanya adalah tidak ada gambaran tentang
bagaimana kondisi bumi secara keseluruhan.Apakah di sana masih ada daratan atau
tidak.Lalu,bagaimana manusia disini bisa bertahan hidup.Bagaimana mereka
mendapatkan bahan makanan pokok ,mendapatkan listrik,bahan bakar dll.
Sangat disayangkan cerita yang menarik ini tidak disertai
dengan detail-detail yang cukup.Jika anime ini memperhatikan detail secara
lebih mendalam mungkin anime ini akan menjadi salah satu anime Sci Fi terbaik
yang pernah dibuat.
5.Rekomendasi Gue
Terlepas dari beberapa kekuranganya anime ini sangat
layak untuk ditonton.Melihat bagaimana gambaran anime ini tentang bumi dimasa
yang akan datang nampaknya memberikan kita semacam “warning” agar kita selalu
ingat untuk menjaga alam.Skor gue untuk anime ini adalah 8.5 dari 10.Good
Job,.It’s really good anime.
No comments:
Post a Comment