Tema persahabatan,cinta dan
pengalaman hidup nampaknya merupakan tema yang banyak mendapatkan tempat di
cerita-cerita anime bergenre slice of life.
Kalo kalian penggemar genre
ini,mungkin ada baiknya untuk mulai melirik anime bernama Amachu ! ini.Bagaimana
kisahnya?Anime Ministry akan bawakan reviewnya untuk kamu guys.
1.Background
Information dan synopsis
Amanchu ! adalah sebuah anime
garapan studio J.C Staff.Studio ini memang terkenal dengan beberapa anime
garapan mereka yang bertema Slice of Life juga macam Sakurasou no Pet na
Kanojou hingga drama percintaan ala Toradora.
Amanchu sendiri masih tergolong
baru ketika anime ini ditulis.Rilis perdana pada tanggal 8 Juli 2016 hingga 23
September 2016 membuat anime ini menjadi bagian dari anime musim panas
2016.Sepert layaknya anime musiman lainnya,Amanchu menggunakan format 12
episode.Namun jangan khawatir karena 12
episode ini cukup menggambarkan ceritanya dengan baik.
Amanchu sendiri berkisah tentang
Futaba Ooki,seorang gadis remaja yang baru saja pindah dari Tokyo ke daerah Izu
(kalo gak salah nama daerahnya itu :P).Di daerah yang baru ini Ooki merasa
kesepian,terlebih lagi ia bukanlah seseorang yang terlalu bisa bersosialiasi
dengan banyak orang.
Sebagai bentuk adaptasinya di
daerah yang baru ia membeli sebuah scooter (bentuknya mirip vespa px 150
guys).Pada akhirnya ia sampai ke sebuah pantai dimana ada seorang gadis bernama
Hikari Konata yang memiliki hobi menyelam.
Entah kenapa muka Pikarin itu ngingetin gue sama Digimon yang namanya Koemon ini wkwk |
Awalnya mereka tidak saling
mengenal,sampai pada saat keduanya masuk ke SMA Yumegaoka.Kepribadian Hikari
yang begitu periang nampaknya mampu menarik Futaba dari
keterasinganya.Keduanyapun berteman akrab.Hikari sendiri sering memanggil
Futaba dengan nick Teeko (karena alisnya yang tipis) dan orang-orang sekitar
menjuluki Hikari sebagai Pikarin karena sosoknya yang periang.
Persahabatan Futaba dengan Hikari
membawa dirinya untuk masuk ke sebuah klub menyelam.Disini ia mendapatkan
pengalaman baru tentang dunia bawah air dan keindahan penyelaman.Bagaimana kisah
mereka selanjutnya?saksikan animenya disini.
2.First Impression
Sejujurnya hal pertama yang
kalian lihat dari anime ini adalah ikan dan kualitas grafisnya.Animasi ikan
yang ditampilkan menurut gue cukup keren mengingat memang temanya sendiri
tentang dunia bawah air.Hal yang justru cukup mengejutkan adalah kualitas
animasi dari anime ini.
3.Reviews
Seperti yang gue bilang
diatas,kualitas animasi di anime ini bener-bener joss.Gue harus akui bahwa gue
sendiri cuma download anime kualitas 480p untuk kepentingan review dan hemat
kuota.Tapi ketika gue nonton animenya damn..that’s still pretty good.
Bahkan dengan kualitas 480p yang
gue download,kualitas grafis anime ini masih terbilang sangat bagus.Gue gak
ngerti apakah hal ini disebakan karena format videonya yang .Mkv atau sebab
lain,namun yang jelas kualitas grafis dari anime ini bener-bener keren.
Kualitas animasinya emang superb... |
Sedikit kontras dengan kualitas
grafisnya yang keren,gue ngerasa kalo kualitas cerita di anime ini terbilang
tidak terlalu wow.Kenapa gue bilang gitu?mungkin karena ceritanya sendiri
tipikal cerita slice of life (yuup,,kalian tahu kan tipikal anime/sinetron?nah
kayak gitu).
Anime ini kalo boleh gue bilang
secara cerita mirip cerita anime Shoujo minus artwork shoujo.Simplenya gue mau
bilang bahwa anime ini cewek banget.Kalian tahu kan tipikal anime cewek yang
agak cengeng gimana gitu..yaah,cerita anime ini model yang kayak gitu.
Siap-siap mau nyelem ceritanya wkwkw.. |
Secara cerita anime ini
sebenarnya ingin berkisah tentang bagaimana seorang Futaba aka Teeko menjadi
lebih dewasa.Disini kita melihat bagaimana karakter Teeko yang cenderung
tertutup sedikit demi sedikit menjadi lebih terbuka karena ia bersahabat dengan
Hikari.
Oleh karena itu gue harus akui
bahwa karakter development di anime ini cukup bagus.Anime ini berhasil
mengembangkan karakter Futaba sebagai karakter yang tadinya begitu tertutup
menjadi lebih terbuka.Disisi lain pengembangan karakter Hiraki aka Pikarin
sendiri terbilang baik.
Sifat keduanya memang kontras namun saling melengkapi..so sweet.. 💓 |
Karakter Pikarin memberikan kita
kontras yang begitu besar antara dirinya dengan Futaba.Karakter Pikarin yang panas
menyilaukan mirip matahari berbanding terbalik dengan karakter Teeko yang
lembut dan pasif seperti rembulan.Namun keduanya tetap saja indah dan saling
melengkapi.
Ide tentang olah raga menyelam
sendiri merupakan ide yang original.Sejujurnya gue gak pernah melihat ada anime
lain yang menggunakan ide ini (Well,terakhir gue lihat penyelam itu di game
pokemon wkwk).
Hal yang sebenarnya sedikit gue
sayangkan adalah sisi slice of lifenya yang kurang greget.Sejujurnya kalo
kalian biasa nonton anime bergenre slice of life,kalian pasti sadar kalo anime
genre ini biasanya sangat suka memainkan emosi penontonnya dengan adegan sedih,gembira,inspiratif
ataupun adegan lainnya yang menggerakan perasaan kita.
Pretty nice right... |
Sebenernya upaya untuk melakukan
hal ini terlihat di anime ini namun jujur kesannya nanggung.Perasaan nanggung
ini menurut gue timbul karena porsi untuk cerita masa lalu atau adegan sedih di
anime ini terlalu sedikit dibandingkan dengan cerita kehidupan sekolah Futaba
sendiri.
Opening dan ending soundtrack di
anime ini sendiri memiliki kesan lembut.Gue cukup suka dengan opening anime ini
meskipun sejujurnya gak terlalu bikin gue pengen denger lagi dan lagi sih.Tapi
overall it’s oke..
4.Final Thought dan
Rekomendasi
Sebagai sebuah anime,Amanchu
memiliki grafis yang luar biasa.Namun demikian untuk genre slice of lifenya
sendiri kesannya kurang nendang.Cerita anime ini juga kesannya cewek
banget,jadi buat cowok kaya gue mungkin sedikit gak nyaman nontonnya.
Overall kalo kalian penggemar
genre slice of life dan pengen cari sesuatu yang baru,maka anime ini
jawabanya.Skor gue untuk anime ini adalah 7.3 dari 10..yah pretty standard..not
bad but not really that good.
No comments:
Post a Comment