Apa jadinya jika anime bergenre
slice of life mendapatkan sedikit bumbu fantasy dan gourmet?Akankah ia akan
menjadi anime yang menarik atau justru membingungkan?Daripada penasaran,mending
kalian baca nich,review Udon Ni Kuni Kiniro Kemari :P.
1.Background Story
dan Information
Udon Ni Kuni Kiniro Kemari,atau
sering juga disebut Gao gao chan to aoi sora merupakan anime yang belum terlalu
lama ini rilis (ketika review ini dibuat).Animenya sendiri merupakan bagian
dari anime fall 2016 yang rilis pada 9 Oktober 2016 hingga 25 desember 2016.
Animenya sendiri merupakan
adaptasi dari sebuah manga dengan judul yang sama karya seorang mangaka cewek
bernama Nodoka Shinomaru.Mangakanya sendiri belum terlalu terkenal karena baru
menerbitkan 2 judul manga yaitu Udon ni kuni dan Hana to Kurogane.
Serial anime ini sendiri memiliki
total episode sebanyak 12 buah.Untuk pengerjaanya sendiri digarap oleh studio
LIDENFILMS.Kalo kalian tau,studio ini sendiri merupakan studio yang memproduksi
anime keren macam Arslan Senki,Terra Formars hingga remake dari anime legendaris
Beserk (remakenya bernama Beserk 2016).
Produksi animenya sendiri
digawangi oleh produser Yoshihide Ibata.Produser ini juga pernah menangani
anime terkenal seperti Haikyuu hingga anime sedih macam Shigatsu wa kimi no
uso.Jadi memang kemampuan orang ini tidak perlu lagi diragukan.
Cerita animenya sendiri berkisah
tentang web designer bernama Souta Tawara.Awalnya ia bekerja di Tokyo,hingga
suatu hari ia mendapati berita duka tentang kematian sang ayah.Awalnya ia
pulang ke kampung halamanya di Kagawa hanya untuk membersihkan rumah yang
kemungkinan akan ia dan kakaknya jual.
Sepeninggal sang ayah yang
merupakan pemilik kedai Udon Tawara,Shouta tidak memiliki siapapun selain sang
kakak perempuan.Hal ini karena sang ibu telah meninggal terlebih dahulu.Shouta
sendiri tidak memiliki keinginan untuk melanjutkan bisnis udon yang dimiliki
sang ayah.
Ketika ia membersihkan
rumah,tiba-tiba shouta dikejutkan dengan kehadiran seorang anak di bekas kedai
udon milik ayahnya.Karena satu dan lain hal,Shouta akhirnya tinggal bersama
dengan sang anak tersebut di Kagawa untuk sementara.Penasaran bagaimana
kelanjutan ceritanya?Tonton animenya disini.
2.First Impression
Mirip-mirip yah wkwk... |
Pertama kali menonton anime
ini,gue ngerasain atmosfir yang sama dengan anime macam Usagi no
Drop,Aishiteruze Baby,Amaama to Inazuma dll.Namun seiring berjalannya
waktu,cerita di anime ini sedikit bergeser kearah cerita kompleksnya kehidupan Shouta Tawara (MC) alih-alih berfokus
keimutan tokoh Poco.
3.Reviews
·
Theme and
Story (7)
Kalo boleh
jujur,tema yang dibawakan oleh anime ini tidak terlalu original.Seperti yang
gue sebutin tadi,ada setidaknya 4 anime lain yang memiliki tema mirip-mirip
dengan anime ini.Meskipun demikian,gue akui memang anime ini memiliki fokus
cerita yang sedikit berbeda dengan anime sejenis.
Karakter utamanya mirip banget sama karakter Handa dari Barakamon wkwk |
Cara paling
mudah untuk mendeskripsikan anime ini adalah dengan menggunakan anime Barakamon
sebagai perbandingan.Anime ini memiliki kesamaan yang hampir mirip dengan
Barakamon,cuma dikasih twist fantasy dimana si tokoh anak kecil bukanlah
merupakan manusia normal melainkan tanuki yang dapat berubah wujud (Inget Shipo
dari Inuyasha?yup mirip itu).
Sejujurnya ide
untuk menambahkan adanya plot twist fantasy di dalam sebuah anime bergenre
slice of life dapat dibilang baru.Beberapa orang mungkin akan menyukainya,tapi
kalo gue sendiri ngerasa aneh dengan kombinasi semacam ini wkwk :P.
·
Character
Development (8)
Pengembangan
karakter di anime ini harus gue acungi jempol.Hal ini karena memang
pengembangan karakter di anime ini cukup bagus.Awalnya anime ini hanya berpusat
pada karakter Shouta dan Poco saja,namun seiring berjalannya waktu ia juga
membahas tentang kehidupan dari teman akrab shouta yang bernama Nakajima
Shinobu dan sang kakak Oishi Rinko.
Kalo diiket gitu gue jadi keingetan sama Naru dari serial Barakamon wkwk |
Tentu saja anime
ini tidak hanya mengenalkan 4 orang ini saja,namun demikian hanya keempat orang
inilah yang mengalami pengembangan karakter yang lebih dibandingkan yang lain
seperti Shouta yang menjadi lebih bijak hingga Nakajima yang kini dapat
menerima keluarganya.
·
Story
Development (8.5)
Sejujurnya,awalnya gue
berpikir bahwa anime ini hanya akan berfokus pada keimutan si tokoh anak
kecilnya seperti halnya anime-anime lainnya.Namun ternyata gue salah,anime ini
memiliki cerita yang solid dari awal hingga akhirnya.
Cerita tentang
penyesalan dimasa lalu,keinginan untuk meminta maaf memberikan kesan mellow
yang mendalam pada cerita anime ini.Berbeda yang anime Barakamon yang
memberikan kesan hangat dan manis pada ceritanya,anime ini memberikan sedikit
rasa mellow pada ceritanya.
·
Animation
(7,5)
Animasi di anime
ini untuk sebuah anime yang keluar tahun 2016 terbilang cukup bagus meskipun
gak bisa dibilang wow banget juga.Secara keseluruhan kualitas animasi di anime
ini cukup menghibur dan memanjakan mata kita.Overall animasinya keren deh.
Entah kebetulan
atau tidak,tapi kalo kalian perhatikan desain karakter dari sang tokoh utama
Shouta Tawara,kita akan menemukan kemiripan wajah antara dirinya dengan tokoh
utama Barakamon yaitu Handa Seishu (terutama yang versi Handa Kun produksi
Deomedea).
·
Song (8)
Hal yang
mengejutkan adalah,anime ini memiliki opening song yang menurut gue enak banget
untuk didenger.Lagu S.O.S yang memiliki nada ceria menurut gue cocok banget
untuk memulai cerita anime ini dan menonjolkan karakter Poco yang lucu dan
ceria.
Disisi
lain,ending song dari anime ini yakni “Sweet Darwin” karya GOODWARP yang
kesannya mellow dan slow sangat cocok untuk menutup ending anime ini dengan
sebuah animasi yang sebenernya cukup bikin sedih kalo dilihat (terutam bagian
flashback keluarga Shouta).
4.Final Thought dan
Rekomendasi
Sejujurnya anime ini memberikan
perasaan yang sama ketika kalian nonton anime Barakamon.Boong kalo gue bilang
gue gak menikmati nonton anime ini,namun sayangnya ide yang digunakan tidak
terlalu original meskipun memiliki plot twist yang berbeda.Gue rekomend anime
ini buat yang suka anime bergenre slice of life.Overall skor gue untuk anime
ini adalah 7.8 dari 10..pretty good.
No comments:
Post a Comment